Peluang Timnas Indonesia Lolos dari Babak Grup dan Masuk 16 Besar Piala Dunia U-17 Usai Dua Laga Tak Terkalah

- 14 November 2023, 08:40 WIB
/Foto: Doc. PSSI/

Panama sendiri tercatat baru mengoleksi satu poin dan tetap berpeluang untuk lolos ke fase gugur. Di laga terakhir Grup A, mereka akan menghadapi sang pemuncak klasemen Ekuador di Stadion Manahan, Surakarta (16/11) pukul 19.00 WIB. Sedangkan Indonesia  dijadwalkan menghadapi Maroko di Stadion GBT pada hari dan jam yang sama. Kedua tim ini juga masih berebut tiket lolos ke babak 16 besar. 

Klasemen Grup A

1. Ekuador dengan 4 poin

2. Maroko dengan 3 poin

3. Indonesia dengan 2 poin

4. Panama dengan 1 poin

Tim U-17 Indonesia mengawali kiprahnya di Piala Dunia U-17 dengan tampil apik

Tim asuhan Bima Sakti itu sukses menahan raksasa Amerika Latin Ekuador 1-1 pada laga pembuka Grup A Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (10/11).

Presiden Jokowi mengapresiasi kerja keras para pemain Indonesia yang mampu mengejutkan di laga pembuka Piala Dunia.

"Dengan hasil ini kita sudah mendapat satu poin. Itu harus diapresiasi karena peringkat Indonesia dan Ekuador terpaut jatuh. Yang satu 38 (ranking FIFA) yang satu 145," ujar Presiden Jokowi sesuai laga, Jumat (10/11).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengapresiasi perjuangan Arkhan Kaka dan kawan-kawan. 

Halaman:

Editor: Husnul Khotimah

Sumber: PSSI


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x