Fresh Graduate Sulit Dapat Pekerjaan: Ini Strategi yang Harus Kamu lakukan agar Diterima Bekerja

- 27 Mei 2023, 12:00 WIB
Fresh Graduate Sulit Dapat Pekerjaan: Ini Strategi yang Harus Kamu lakukan agar Diterima Bekerja
Fresh Graduate Sulit Dapat Pekerjaan: Ini Strategi yang Harus Kamu lakukan agar Diterima Bekerja /Foto: Pixabay/magnetme/

Oke Jambi - Sebagai seorang fresh graduate, mendapatkan pekerjaan sesegera mungkin tentu menjadi harapan terbesarmu. Namun, tantangan yang harus dihadapi dalam mencapai pekerjaan impian dalam waktu singkat sangatlah banyak, mengingat pesaing yang semakin banyak, baik itu fresh graduate maupun para jobseeker yang sedang mencari pekerjaan baru.

Jumlah angkatan kerja setiap tahun terus bertambah, namun lapangan pekerjaan yang tersedia tidak selalu sebanding. Selain itu, banyak pula pekerja yang memutuskan untuk resign dari pekerjaan mereka dan mencari pekerjaan baru. Hal ini menjadikan persaingan di antara para pencari kerja semakin ketat, karena takut tidak mendapatkan pekerjaan dan menjadi beban.

Mencari pekerjaan memang merupakan langkah awal yang paling penting dalam membangun karier. Namun, ada beberapa cara khusus yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan pekerjaan dengan cepat. Ingin tahu tips sukses dalam wawancara kerja? Simaklah tujuh cara berikut ini yang dapat mempersingkat fase pencarian pekerjaanmu!

Baca Juga: Generasi Z: Ini Rekomendasi Jurusan Kuliah Terbaik, Banyak Rebahan Namun Memiliki Prospek yang Menjanjikan

Baca Juga: Wahai Ayah !! Ini Tips agar Anak Laki-lakimu Kelak Menjadi Lelaki Sejati: Nomor 6 Paling Sulit

  1. Manfaatkan Platform Pencarian Kerja Online

Sekarang ini, jarang sekali kita melihat seseorang datang langsung ke perusahaan dengan membawa map lamaran kerja, bukan? Hal ini dikarenakan sudah banyak platform online yang menyediakan informasi mengenai lowongan pekerjaan. Contohnya, LinkedIn, Kalibrr, Indeed, Glints, dan masih banyak lagi.

Platform-platform tersebut sangat memudahkan para pencari kerja. Di samping bisa mendapatkan informasi mengenai lowongan pekerjaan, kamu juga dapat melamar langsung melalui platform tersebut. Selain itu, kamu juga bisa membuat profil diri sendiri dengan mencantumkan informasi yang menarik bagi para recruiter. Hal ini memberikan kesempatan bagimu untuk dihubungi oleh para recruiter tanpa harus melamar secara aktif.

  1. Cari Pekerjaan Sesuai dengan Keahlianmu!

Melamar pekerjaan sebanyak mungkin mungkin bukanlah hal yang asing bagi para pencari kerja. Namun, perusahaan tentu membuka lowongan pekerjaan dengan tujuan mencari kandidat yang memiliki keahlian sesuai dengan yang mereka cari. Oleh karena itu, keahlian sangatlah penting dalam proses seleksi berkas lamaran dan wawancara. Pastikan kamu melamar pekerjaan yang sesuai dengan keahlian atau bidang yang telah kamu pelajari, sehingga kamu dapat memperoleh pekerjaan dengan cepat.

Halaman:

Editor: Husnul Khotimah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x