Bawa Hadiah Khusus Dari Presiden Korsel! BTS Kunjungi Museum Seni Metropolitan New York

- 23 September 2021, 21:39 WIB
Bawa Hadiah Khusus Dari Presiden Korsel! BTS Kunjungi Museum Seni Metropolitan New York
Bawa Hadiah Khusus Dari Presiden Korsel! BTS Kunjungi Museum Seni Metropolitan New York /

OKEJAMBI.COM – Pada tanggal 20 September 2021, BTS menghadiri undangan di Sidang Umum PBB ke 76 tahun sekaligus menyampaikan pidato di hadapan Majelis Umum PBB.

Sebelumnya, BTS hadir di Blue House untuk menerima passport khusus dari Presiden Korsel Moon Jae In sebagai utusan Presiden dalam acara Sidang Umum PBB ke 76 tahun.

Baca Juga: Singgung Vaksinasi di Sidang Umum PBB! J-Hope BTS Langsung Dinotice UNICEF

Setelah acara Sidang Umum PBB, BTS kemudian menyempatkan diri kunjungan ke Museum Seni Metropolitan New York. Kunjungan tersebut rupanya memang bagian dari Schedule BTS sebagai utusan Presiden Korsel.

BTS didampingi oleh Menteri Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea Selatan, Kim Jung Sook. BTS dan Kim Jung Sook tak hanya melakukan kunjungan, namun mereka juga membawa hadiah khusus dari Presiden Moon Jae In.

Baca Juga: Ajak Vaksinasi! Ini Pesan BTS di Sidang Umum PBB Ke-76 Tahun, Simak Videonya Disini

Hadiah tersebut adalah berupa “Rhytm of the Five Colour Luster”, sebuah karya dari seorang seniman pernis Kontemporer Korea Selatan, Chung Haecho.

“Rhythm of the Five Color Lustre” karya Chung Haecho akan dimasukkan dalam pameran The Metropolitan Museum of Art yang akan datang “Shell and Resin: Korean Mother-of-Pearl and Lacquer,” yang akan dibuka pada 13 Desember mendatang.

 

Editor: Dewi Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x