Dunia Parenting Islam: 5 Tips Mendidik Anak Menjadi Pribadi Islami yang Taat dan Bertanggung Jawab

- 24 Mei 2023, 20:00 WIB
Dunia Parenting Islam: 5 Tips Mendidik Anak Menjadi Pribadi Islami yang Taat dan Bertanggung Jawab
Dunia Parenting Islam: 5 Tips Mendidik Anak Menjadi Pribadi Islami yang Taat dan Bertanggung Jawab /Foto: Haibunda.com/

"Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, 'Wahai anakku, janganlah kamu menyekutukan Allah, sesungguhnya kesyirikan itu merupakan kezaliman yang besar.'" (QS. Luqman: 13).

2. Mengajarkan Akhlak

Sejak usia dini, anak perlu diperkenalkan dengan orang-orang di sekitarnya. Selain itu, mereka juga harus diajarkan sikap gotong-royong, tolong-menolong, menjaga kebersihan, dan tidak melakukan tindakan negatif dalam lingkup sosial mereka. Orang tua memiliki kewajiban untuk menanamkan nilai-nilai sosial ini dalam anak sejak dini.

Dengan mengajarkan sikap sosial ini sejak dini, anak akan tumbuh menjadi individu yang peduli terhadap sesama. Mereka juga perlu diajarkan tentang adab dan akhlak yang menjadi dasar dalam berinteraksi dengan lingkungan sekitar.

3. Mengajarkan Ibadah

Setiap orang tua dituntut untuk membimbing anak mereka dan menanamkan nilai-nilai agama sejak usia dini.

Pendidikan Islam dapat dilakukan melalui cara-cara sederhana, seperti mengajak anak ke masjid, membaca doa sehari-hari, atau memperkenalkan Al-Qur'an. Hal ini ditegaskan dalam Surah Al Ahzab ayat 21, yang artinya:

"Sungguh, telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari Kiamat dan yang banyak mengingat Allah." (QS. Al-Ahzaab: 21).

4. Mengajarkan Tanggung Jawab

Parenting Islami dan cara mendidik anak berikutnya adalah mengajarkan tanggung jawab. Orang tua perlu mengajak anak bertanggung jawab atas perilaku dan tindakan mereka. Dalam hal ini, orang tua harus menetapkan batasan dengan anak ketika mereka berperilaku buruk.

Sebagai contoh, jika anak menunda pekerjaan rumahnya, orang tua perlu memberikan konsekuensi yang sesuai. Misalnya, kegiatan akhir pekan ditunda sampai pekerjaan selesai.

5. Membentuk Kepribadian Anak

Keluarga merupakan tempat utama dalam pendidikan seorang anak. Oleh karena itu, pendekatan Islami dalam parenting dan mendidik anak adalah dengan menanamkan nilai-nilai moral melalui contoh yang baik agar anak meneladaninya. Cara yang sederhana namun efektif adalah dengan menciptakan lingkungan keluarga yang hangat dan penuh kasih sayang.

Jika orang tua berperilaku buruk di dalam rumah, perilaku tersebut akan menjadi contoh bagi anak. Oleh karena itu, orang tua harus berusaha memberikan contoh yang baik kepada anak.

Halaman:

Editor: Husnul Khotimah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x