Fadhil Kukuhkan 78 Guru Jadi Kepsek di Lingkup Pemkab Batanghari

- 18 Maret 2024, 21:43 WIB
Fadhil Kukuhkan 78 Guru Jadi Kepsek di Lingkup Pemkab Batanghari
Fadhil Kukuhkan 78 Guru Jadi Kepsek di Lingkup Pemkab Batanghari /

Oke Jmabi - Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief, menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Kepala Sekolah (Kepsek) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batanghari, bertempat di Ruang Kaca Rumah Dinas Bupati Batanghari, pukul 17:00 WIB, Senin (18/03/2024).

Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Batanghari, Muhammad Azan, Kepala OPD pada lingkup Batanghari serta mejelis Guru yang akan dilantik dan para tamu hadirin.

Sebelum acara dimulai semua yang hadir, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, setelah itu membaca sumpah janji jabatan. Untuk diketahui, Majelis guru yang dilantik sebanyak 78 guru.

Dalam sambutannya, Bupati Batanghari mengatakan, bahwa Kepala Sekolah yang baru dilantik agar bisa bekerja dengan maksimal.

“Dengan kemajuan zaman dan berkembangnya teknologi, saya harap Kepsek dapat menyesuaikan dari, dan dengan Kondisi Batanghari pada saat ini yang sudah mulai membaik, kita harus fokus pada tujuan kita bersama,” harapnya.

Lebih lanjut, Fadhil juga berharap tingkat literasi di Kabupaten Batanghari semaking meningkat dan mencapai keberhasilan yang ideal.

“Jagan kita biarkan anak-anak didik kita terlalu lama untuk mencapai ideal nya, kita ingin literasi di Batanghati ini berada di angka 80, paling lambat tahun depan,” tegasnya. (Ag/*)

Editor: Husnul Khotimah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x