Peringati Hari AIDS Sedunia, Berikut Perbedaan HIV dan AIDS

- 1 Desember 2022, 08:45 WIB
1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia.
1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia. /freepik.com

OKEJAMBI.COM- Setiap tanggal 1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia. Hari ini ada sebagai langkah pencegahan dan pengedukasian HIV dan AIDS.

HIV dan AIDS sudah sering kita dengar, secara garis besar barang kali masyarakat sudah mengetahui apa itu HIV dan AIDS.

Namun, tahukah kamu bahwa HIV dan AIDS memiliki perbedaan? Dilansir dari hellosehat.com, setidaknya HIV dan AIDS memiliki beberapa perbedaan, di antaranya sebagai berikut.

1. HIV merupakan nama virus penyebab penyakit ini, yaitu Human Immunodeficiency Virus. Sementara AIDS merupakan nama stadium akhir dari penyakit ini.

Kepanjangan dari AIDS adalah Acquired Immune Deficiency Syndrome.

Seseorang bisa saja mendapatkan HIV dan AIDS sekaligus. Namun, seseorang yang terkena HIV belum tentu mencapai tahap AIDS selama ia taat menjalani proses pengobatan medis.

Ada juga kasus seseorang yang langsung positif AIDS. Seseorang yang positif AIDS, sudah dapat dipastikan ia juga memiliki HIV.

2. HIV dan AIDS memiliki perbedaan gejala yang signifikan.

Seseorang yang terkena HIV bisa saja tidak menyadari sudah terkena virus ini, karena HIV biasanya baru menampakkan gejala yang jelas beberapa tahun kemudian sejak terpapar.

Halaman:

Editor: Armalina

Sumber: hellosehat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x