4 Cara Membangun Personal Branding Agar Karir Suskses

21 September 2022, 10:29 WIB
Ilsutrasi mengembangkan personal branding /Pixabay/Gerd Altmann/

Oke Jambi - Setiap orang mempunyai impian masing-masing dalam mencapai tujuan hidup. Sukses dalam meniti karir dan menjalankan usaha adalah salah satu dari impian kebanyakan orang.

Namun dalam mewujudakn itu, tentu tidak semudah membalikan telapak tangan. Perlu upaya kerja keras, kerja cerdas, dan strategi jitu dalam menjalankannya.

Salah satu hal yang tak boleh dilupakan dalam membangun karir yakni Personal Branding. Personal Branding penting untuk identitas diri dalam menjalankan karir sesuai fesyen.

Personal Branding adalah promosi bagi diri sendiri, memberitahu semua orang terkait keahlian yang kita punya.

Baca Juga: Hasilkan Rp 10 Juta Perbulan, Ini Syarat dan Cara Daftar Driver Ojek Online AirAsia

Bagi anak muda yang baru akan memulai perjalanan karirnya, Personal Branding sangat perlu dilakukan untuk membangun image baik di mata orang lain.

Tentu image yang dibangun ini memang real (nyata) tanpa direkayasa. Potensi diri dan sikap profesional perlu dinamkan dalam membangun karir.

 

Beberapa contoh individu yang Personal Brandingnya sudah terbangun yakni, Ria Ricis, arel Prayoga penyanyi Ojo Dibandingke, Najwa Sihab, Rocky Gerung dan lain sebagainya.

Dikutip dari michaelpage.com.au terdapat 4 cara dalam membangun Personal Branding :

1. Temukan Fesyen Kamu

Jadilah diri sendiri sesuai minat dan kesukaan kita. Jangan sampai kita membangun sebuah personal branding yang hanya berpacu kepada orang lain.

Baca Juga: Beralaskan Karung, Guru Ngaji di Jambi Setubuhi Muridnya Tiga Kali, Begini Kronologisnya...

Cari fesyen kamu sendiri dan mulai tekuni hal tersebut dengan konsisten dan jangan pernah menyerah

2. Tumbuhkan Jejak Sosial

Jika sudah menemukan feseyen kamu, jangan ragu untuk membaginya di media sosial.

Jika feseyen kamu di bidang seni lukis, jangan ragu bagikan karya kamu dan bergabung dengan grup-grup tang ada.

Apabila fesyen kamu di bidang lingkungan, silahkan terus Sharing dengan penggiat lingkungan serta berkampanye tentang lingkungan di sosial media.


3. Membuat Rencana untuk Diri Sendiri

Jika Persoalan Branding diumpamakan sebagai marketing diri, kamu juga harus memiliki rencana untuk mencapai tujuanmu.

Baca Juga: 80 Persen Eks Anggota DPRD Provinsi Jambi Jadi Tersangka Kasus Suap Zumi Zola, Berikut Nama-nama nya...

Kamu tidak bisa hanya melakukan passionmu dengan asal-asalan. Butuh sebuah road map yang jelas agar kamu bisa sampai di target personal brandingmu.

4. Bagikan Cerita

Ketika kamu sudah cukup berhasil membuat orang lain memandangmu dengan cara pandang yang kamu inginkan, bagikan sebuah cerita kepada mereka. Cerita yang membawa pada dirimu yang hari ini.

Momen-momen tak biasa yang menghampirimu hingga berada di posisimu yang sekarang. Hal seperti ini bisa membuat personal brandingmu semakin berhasil dan akan semakin banyak orang yang tertarik padamu. ***

Editor: Maskun Sopwan

Tags

Terkini

Terpopuler