Penangkapan Vaquita Ilegal Besar-Besaran, Perlindungan Teluk California Justru Kurang Terjaga

- 21 Agustus 2021, 17:20 WIB
Vaquita semakin menipis akibat penangkapan ikan ilegal di teluk atas California
Vaquita semakin menipis akibat penangkapan ikan ilegal di teluk atas California /latinus.com


OKEJAMBI.COM - Memancing adalah hal yang sangat bernilai bagi beberapa pecinta pemburu ikan. Terlebih lagi para nelayan yang menjadikannya sebagai mata pencaharian utama, jelas rela melakukan kegiatan memancing meski harus bertaruh nyawa.

Baca Juga: Deadline September 2021, Berikut Kumpulan Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri yang Bisa Anda Dapatkan!

Meski dapat menjadi penghasilan tambahan, namun memancing justru merupakan suatu bisnis yang sangat sulit di San Felipe tepatnya di teluk atas California. Selain cuaca panas yang menghukum, aturan penangkapan ikan yang lebih ketat telah memaksa banyak orang semakin tercekik.

Penangkapan ikan di teluk ini terdapat batasan khusus pada jenis lumba – lumba langka yang dinamakan dengan vaquita. Ditambah lagi adanya larangan jaring insang pada tindakan penangkapan satwa laut juga diberlakukan.

Baca Juga: Wajib Paham Nih! Beberapa Etika dalam Bertwitter yang Harus Dipatuhi

Melihat kasus ini, pihak asosiasi perikanan setempat, Lorenso menginginkan adanya sanksi dari tindakan para nelayan dalam melakukan penangkapan illegal untuk seluruh ikan langka. Hal ini disebabkan karena pasar gelap untuk perdagangan ikan eksotis meningkat fantastis akibat besarnya hasil tangkapan illegal.

“Para nelayan secara kolektif perlu dihukum karena aktivitas iklim di perairan yang dilindungi di teluk atas California,” kata Lorenzo Guadalupe Garcia Carillo (21 Agustus 2021).

Pasar gelap yang diakui sebagi perdagangan ikan illegal ini terus membahayakan keberadaan seluruh jenis spesies ikan di lautan. Segala tindakan harus segera diterjunkan demi menyelamatkan vaquita yang terancam punah.

Baca Juga: 9 Nama Anak Iblis Beserta Tugasnya, Ternyata Dia yang Mengganggumu dalam Shalat

Perdagangan tersebut juga dinilai banyak memiliki kecurangan dalam pemberlakuan proses jual beli hasil tangkapan. Nelayan local yang bergabung dalam penangkapan illegal juga ikut andil dalam memberikan harga tanpa memahami standar nominal penjualan.

Halaman:

Editor: Anisa Nabilah Hidayati

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x