Lokasi Timbunan Abu Vulkanik Gunung Kerinci Jadi Objek Wisata Dadakan, Tarif Parkir Rp5 Ribu

- 21 Januari 2023, 06:49 WIB
Lokasi Timbunan Abu Vulkanik Gunung Kerinci Jadi Objek Wisata Dadakan
Lokasi Timbunan Abu Vulkanik Gunung Kerinci Jadi Objek Wisata Dadakan /

Oke Jmabi - Viralnya kejadian bencana abu vulkanik yang menutupi sungai dan lahan pertanian, di Desa Sungai Rumpun, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci membawa keuntungan tersendiri.

Banyaknya warga yang ingin melihat lokasi kejadian bencana, menjadikan lokasi itu destinasi wisata dadakan, seperti tempat berswafoto, bahkan berfoto dengan keluarga dengan latar belakang endapan abu vulkanik.

Bebed, pemuda Desa Sungai Rumpun, ditemui Jumat, 20 Januari 2023, mengaku sudah beberapa hari warga ramai berkunjung ke desa mereka.

Baca Juga: Abu Vulkanik Gunung Kerinci Timbun Rawa dan Sawah, Masyarakat Malah Berbondong Datang

Baca Juga: Perkiraan Cuaca Jambi Hari Ini, Sabtu 21 Januari 2023

"Kami hanya menerapkan tarif parkir 5 ribu rupiah, plus masuk ke lokasi abu vulkanik," terang Bebed.

Tidak hanya tukang parkir yang mendapat keuntungan, warga dan pedagang kaki lima yang menjajakan makanan dan mainan juga meraup laba.

"Biasa di sini, Bang. Ada berita viral dan bencana ramai dikunjungi warga," kata Yuni, pemilik warung di lokasi.

Halaman:

Editor: Husnul Khotimah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x