Yamaha Byson Terbaru Dirilis Pekan Ini, Miliki Tampilan Jauh Berbeda Dari Sebelumnya

- 17 Februari 2023, 10:47 WIB
Yamaha FZS-FI V4 Deluxe yang merupakan keluarga Byson ini rilis di India
Yamaha FZS-FI V4 Deluxe yang merupakan keluarga Byson ini rilis di India /Yamaha/Autofun

Oke Jambi - Yamaha merilisi motor sport terbaru di India Yamaha FZS-FI V4 Deluxe. Di indonesia motor ini dikenal sebagai Yamaha Byson FI.

Yamaha Byson sejak 2020 telah dihentikan produksinya di Indonesia, padahal motor sport ini di beberapa tempat seperti India dan Amerika latin motor ini masih eksis.

Sosok terbaru dari Yamaha Byson FI ini akan hadiri pekan ini di India, dengan tampilan saat ini jauh berbeda dari edisi sebelumnya, namun motor sport ini dengan rangka dan mesin mirip dengan sebelumnya.

Baca Juga: PLN Pamerkan Motor Listrik Bertubuh Klasik, Ada Cruiser Chopper Kesukaan Menteri

Baca Juga: Beda! Motor Listrik Bertema Cruiser Ini Memilih Gaya Steam Punk Pada Desainnya, Curtiss One Bertenaga 217hp

Melihat sekilas, model motor ini miliki desain headlamp yang sangat baru. Model single cluster diterapkan dengan ukuran lebih kecil dari Yamaha Byson FI. Disematkan Lampu yang sudah LED, termasuk juga pada sein.

Yamaha FZS-FI V4 Deluxe yang merupakan keluarga Byson ini memiliki desain berotot terlihat dari bentuk tangki yang berlekuk dengan tank shround besar, ditambah dengan engine cowl dibawah.

Untuk mengetahui ciri dari Yamaha Byson Series bisa dilihat pada bagian belakang motor di bodi belakang panel terpisah dan berlekuk. Ditambah dengan bagian sepakbor belakang yang tegas dan sporty tang tampak masih ada, termasuk Cover knalpotnya khas Byson.

Tetap dengan bergaya Byson, motor ini menggunakan suspensi monosok dibelakang dan di depan menggunakan teleskopik berdiameter besar. Namun saat ini pengereman motor ini disokong dengan rem cakram pada kedua roda. Tidak lagi menggunakan rem tromol di bagian belakang seperti versi Byson Indonesia.

Halaman:

Editor: Sanca Wijaya

Sumber: AutoFun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x