Toyota Yaris Cross: Penjualan Capai 1000 Unit

- 7 Juli 2023, 08:00 WIB
Toyota Yaris Cross: Penjualan Cpai 1000 Unit
Toyota Yaris Cross: Penjualan Cpai 1000 Unit /Foto: Pikiran Rakyat/

Oke Jambi - Toyota Astra Motor (TAM) memperoleh keberhasilan luar biasa dengan penjualan mobil terbarunya, Toyota Yaris Cross, yang mencapai angka 1.000 unit. Capaian ini terwujud hanya dalam waktu 2 minggu setelah peluncurannya pada bulan Juni 2023.

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor, menyatakan bahwa Toyota Yaris Cross mendapat sambutan hangat dari masyarakat Indonesia. Meskipun mobil ini baru dijual secara resmi dalam dua minggu terakhir, tepatnya pada tanggal 14 Juni 2023.

"Yaris Cross sampai dua minggu terakhir itu komposisinya hybrid mencapai 78 persen (penjualan). SPKnya itu 1.000 an lebih, 1.044 sekitar 2 minggu," ujar dia saat ditemui di Surabaya pada Selasa, 4 Juli 2023

Menurut Anton, Toyota Yaris Cross versi hybrid merupakan yang paling laris terjual. Ia juga optimis bahwa angka penjualan ini dapat terus meningkat di masa mendatang.

Baca Juga: Sarkcyber Resmi Meluncurkan Skuter Listrik HC 200 Ursa: Solusi Modern untuk Mobilitas di Kota

Baca Juga: Ford Luncurkan Everest 2023: Pesaing Berat Pajero dan Fortuner

"Hybrid komposisi tinggi tetap 70 persen. Mugkin ada faktor ini masih launching di kota-kota besar mungkin ya. Tapi kita lihat ini di atas ekpektasi kita," ucap Anton.

Anton juga menjelaskan bahwa Toyota telah siap untuk menjual lebih banyak Toyota Yaris Cross jika permintaan terus meningkat. Salah satunya dengan meningkatkan produksi mobil ini.

"Juli ini produksinya (Yaris Cross) 100 persen akan hybrid. Kalau animonya berlanjut, kita akan terus produksi hybrid agar bisa mengejar komposisinya," kata Anton.

 

Inden

Toyota mengakui bahwa kemungkinan akan terjadi keterlambatan pengiriman untuk pembelian Toyota Yaris Cross, mengingat adanya lonjakan pesanan. Namun, Toyota akan berusaha agar keterlambatan ini tidak berlangsung lama.

"Kita kan SPK kemarin 1.044. Sebenarnya kan agak inden. Tapi karena tim bisa mengejar untuk hybrid yang lebih besar, saat ini kita belum ada inden. Paling nunggu sebulan. Itu tergantung tipe dan warna tertentu," ujarnya.

Menurut Anton, Toyota lebih siap dalam menjalani penjualan Toyota Yaris Cross dibandingkan dengan model Zenix. Sebab, mobil MPV tersebut pernah mengalami keterlambatan pengiriman hingga 1 tahun.

"Tapi kan sekali lagi ini demand (permintaan) kemarin, nah mulai dari sekarang kan masih banyak aktivitas launching berjalan sampai 1-2 minggu ke depan. Nanti akumulasi masuk, ya mudah-mudahan kita akan kejar lah supaya indennya tidak terlalu lama, paling 1 atau 2 bulan saja," ucapnya.***

Editor: Husnul Khotimah

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah