Arbain: Kompleks Perumahan di Indonesia yang Semuanya Berisi Janda Cantik, Pria Wajib Kesini?

- 22 Mei 2023, 08:23 WIB
Ilustrasi Perumahan Janda di Indonesia
Ilustrasi Perumahan Janda di Indonesia /Foto : Pixabay/

Oke Jambi - Perumahan Arbain yang terletak di Kelurahan Gempeng, Kecamatan Bangil, memiliki daya tarik unik karena dihuni oleh para janda. Kompleks perumahan ini telah dikenal sebagai 'Kampung Janda' oleh masyarakat sekitar.

Perumahan ini awalnya dibangun pada tahun 2001 oleh seorang pengusaha ternama di Pasuruan yang berbisnis sarang burung walet, bernama Hanif Kamaluddin.

Nama "Arbain" sendiri memiliki arti "40" dalam bahasa Arab, yang merujuk pada jumlah unit rumah yang ada di perumahan ini.

Terdapat 40 unit rumah dengan tipe 36, yang masing-masing dilengkapi dengan dua kamar tidur dan satu kamar mandi.

Saat ini, perumahan ini telah menampung total 37 janda sebagai penghuni. Terdapat tiga rumah yang saat ini masih kosong dan tersedia untuk calon penghuni baru.

Perumahan ini secara khusus diperuntukkan bagi para janda, sehingga selain mereka, orang lain dilarang tinggal di sini.

Para janda yang tinggal di perumahan ini berasal dari berbagai daerah di Pasuruan, seperti Bangil, Pandaan, Rembang, Prigen, Sukorejo, dan beberapa kecamatan lainnya.

Beberapa janda juga datang dari luar Pasuruan, seperti Sidoarjo, Palembang, Medan, dan daerah lainnya.

Meskipun begitu, prioritas utama masih diberikan kepada janda-janda yang berasal dari Pasuruan, terutama dari wilayah Bangil dan sekitarnya.

Halaman:

Editor: Husnul Khotimah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x